Cara Daftar Google Adsense dengan Mudah
Adsense

Cara Daftar Google Adsense dengan Mudah

Ammar on 04 Nov 2022

Siapa yang tak ingin menghasilkan pendapatan tambahan selain penghasilan utama? Saat ini para blogger bisa saja menghasilkan pendapatan tambahan dengan mengaplikasikan Google AdSense. Cerita seorang blogger atau youtuber yang menghasilkan jutaan rupiah berkat Google AdSense tentu sudah sering didengar.

daftar google adsense
daftar google adsense via Pexels

Hal ini pun bisa terjadi kepada siapapun, termasuk anda. Tap sebelumnya,i tentu saja memerlukan registrasi serta pengetahuan dasar tentang bagaimana mekanisme Google AdSense. Karena itu, dalam artikel ini akan membahas seputar tentang periklanan google tersebut. Mulai dari apa itu Google AdSense, cara mendaftar, hingga cara agar cepat diterima oleh Google. Mari simak penjelasannya.

Apa sih Google AdSense?

Platform ini merupakan program periklanan yang dikembangkan oleh google dan memperbolehkan siapapun bergabung menjadi mitranya. Syarat utama dan yang terpenting adalah user diwajibkan mempunyai website ataupun blog. Pemilik website akan mendapatkan penghasilan jika iklan yang tampil pada situsnya diklik oleh pengunjung.

Apa Keuntungan Menggunakan Google AdSense?

1. Menambah Penghasilan

Jika memiliki iklan yang aktif pada website, pasti akan ada penghasilan yang didapatkan dari sana. Tapi ada beberapa faktor yang perlu mempengaruhi pendapatan pada Google AdSense. Seperti seberapa populer website milik anda, nilai iklan yang ditawarkan oleh pengiklan hingga seberapa bersaing kata kunci yang dikejar. Itulah hal-hal yang memiliki pengaruh besar terhadap jumlah pendapatan melalui Google AdSense. Sedangkan untuk pencairan sendiri, dapat dilakukann jika telah mendapatkan penghasilan sebesar $100.

2. Iklan Sesuai dengan Konten Web

Seperti yang diketahui, dalam era pemasaran digital konten merupakan bagian paling penting. Karenanya diperlukan penataan konten dan layout yang cukup baik. Jika dua hal tersebut kurang maksimal, maka akan dipastikan durasi pengunjung dalam situs web tidak akan lama. Tapi hal baiknya, iklan yang akan tayang pada situs anda akan otomatis menyesuaikan dengan konten yang ditampilkan didalamnya.

3. Dimensi Iklan Dapat Disesuaikan

Seperti yang dijelaskan dalam poin sebelumnya. Layout, desain serta keunikan situs memiliki pengaruh yang besar bagi pengunjung. Terutama dalam aspek kemudahan kendali pengunjung ketika berselancar pada sebuah situs. Untungnya, Google Adsense menawarkan kemudahan untuk penyesuaian dimensi iklan. Sehingga pemilik situs dapat mengatur ukuran, bentuk, latar belakang hingga latar belakang iklan.

4. Statistik yang Lengkap

Statistik dan analisis merupakan hal paling penting yang dapat membantu pengambilan keputusan langkah berikutnya. Google AdSense pun menyediakan fitur tersebut yang dapat dengan mudah diakses melalui kolom dashboard. Point-point seperti jumlah klik, penghasilan per klik, total penghasilan, popularitas situs hingga popularitas halaman web mengacu kepada iklan yang tampil dapat dilihat melalui report statistik.

Cara Daftar Google AdSense

Lalu bagaimana cara mendaftar Google AdSense? Cara membuat akun adsense termasuk cukup mudah. Hanya diperlukan email serta website yang sudah aktif. Tapi ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan. Seperti pembuatan akun AdSense, mengaktifkan Adsense, membuat iklan, hingga menambahkan iklan ke dalam situs.

Membuat Akun AdSense

Setelah masuk di halaman utama Google AdSense, klik tombol sign up adsense kemudian tekan daftar. Setelahnya diperlukan mengisi beberapa form untuk pendaftaran. Isilah sesuai dengan website mana yang akan didaftarkan. Setelah semua kolom terisi, lanjutkan dengan klik save & continue. Jika sudah, maka anda tinggal menekan tombol create account.

Mengaktifkan Akun AdSense

Setelah melakukan registrasi, anda akan diminta mengisi beberapa informasi yang diperlukan dalam dashboard Google AdSense. Perlu diperhatikan, pastikan anda memasukan alamat serta informasi dengan benar. Jika terjadi kesalahan, ada kemungkinan anda kesulitan ketika akan melakukan pencairan. Jika semua informasi telah terisi, tekan submit. Akan terdapat sebuah kode yang disajikan, anda perlu menyalinnya ke dalam situs. Kode tersebut berfungsi sebagai identitas adsense anda dalam situs. Tentunya jangan lupa untuk mengisi checklist pada bagian I’ve pasted the code into my site. Lalu klik done.

Membuat Iklan AdSense

Lalu apa yang perlu dilakukan setelah akun anda disetujui dan aktif? Maka anda tinggal membuat iklan lalu mencantumkannya dalam situs. Uniknya, anda dapat mengatur iklan dengan menyesuaikan kebutuhan serta keinginan. Berikut langkah-langkahnya.

-Membuat iklan

Setelah masuk ke akun adsense, anda dapat menekan tab my ads. Selanjutnya anda dapat melihat menu yang berhubungan dengan pengaturan konten yang akan diiklankan. Anda dapat menekan opsi add units yang ada pada bagian menu content. Lewat kolom ini anda dapat menemukan dan menggunakan kembali iklan yang pernah anda buat ataupun membuat iklan baru.

-Memilih Tipe Iklan

Ada beberapa tipe iklan yang dapat anda pilih. Seperti large skyscraper, large rectangle, large mobile banner, responsive dan leaderboard. Selain itu juga terdapat beberapa opsi iklan seperti text and display ads, matched content dan in article ads.

-Memilih Text untuk Ads

Selain menentukan pemilihan ukuran dan tipe iklan, tampilan iklan juga dapat ditentukan oleh pemilik situs. Ada beberapa tampilan iklan yang dapat dipilih. Termasuk juga dengan pemilihan warna, teks, background, judul, border hingga url. Jika pemilihan tersebut selesai, anda dapat menekan save and get code. Jangan lupa salin kode tersebut lalu tambahkan ke dalam situs.

Mendaftar Google AdSense tergolong memiliki langkah yang cukup sederhana. Namun diperlukan kesabaran terutama ketika menunggu proses verifikasi yang memakan waktu beberapa hari. Terkadang diperlukan beberapa kali pengajuan hingga akun adsense anda bisa aktif. Segera dicoba ya!

Ready to claim your free audit?